Pidato Lengkap Barrack Hussein Obama



Official presidential portrait of Barack Obama...


"Pulang kampung, nih." Kalimat singkat itu diucapkan Presiden AS Barack Obama, disambut riuh di Universitas Indonesia, Depok, Rabu (10/11).

Obama juga mengucapkan sejumlah kata-kata lain dalam bahasa Indonesia. Nah, Anda yang belum sempat mendengar pidato lengkapnya, bisa menyimaknya di sini.








Internet Sehat Bikin Hebat



Festival BLOG 2010




Kalau anda pengguna salah satu jejaring sosial terpopuler saat ini, tentu masih ingat video singkat berisi sajak yang dibacakan oleh seorang anak kecil yang ‘menyindir’ para orang tua yang kecanduan jejaring sosial tersebut. Dalam beberapa hari, setelah video sajak tersebut diunggah, maka ramailah orang-orang membicarakannya, saling menertawakan kelakuan teman dan diri sendiri. Namun apakah ‘permintaan’ sang anak diindahkan oleh para orang tua? Entahlah, yang jelas jejaring sosial kian sesak dan perangkat pengaksesnya juga kian beragam.



Jejaring sosial berbasis internet seperti Friendster, Facebook, atau Twitter adalah budaya baru warga negara internet (netizen), kaum urban yang tidak gaptek. Jika Friendster lebih banyak dikonsumsi kaum muda, maka Facebook dan Twitter dikonsumsi oleh hampir semua usia dan golongan. Tidak hanya warga biasa, bahkan pejabat dan pesohor pun memanfaatkannya. Bukan hal aneh jika seorang mentri rajin men-twit atau seorang ustadz pandai ‘berdakwah’ di FB.

Sehatkah fenomena ini? Tentu saja relatif. Jika kita ambil contoh pak ustadz atau pak mentri di atas, ya sehat sekali. Jaman dulu, mana ada mentri segaul itu? Jaman dulu, mana ada ustadz secanggih itu? Namun jika kita ambil contoh peristiwa ‘penculikan’ seorang anak gadis oleh teman yang dikenalnya di jejaring sosial, ya berarti tidak sehat juga. Jika kita bisa ‘menemukan’ kawan lama di jejaring sosial, maka hal itu berarti tersambungnya tali silaturahmi. Namun jika yang kita ‘temukan’ adalah pacar lama, maka entah apa yang akan terjadi.

Pendek kata, dampak baik atau buruk dari internet tergantung kepada kita. Sebelum ada media gaul jejaring sosial di internet, media gaul lainnya sudah ada sejak lama. Pesawat 2 meteran atau 11 meteran dan interkom adalah contohnya. Kita semua faham, semua media gaul tersebut memiliki dampak baik dan buruk. Bukan alat atau medianya yang mengakibatkan munculnya kebaikan dan keburukan tersebut, tapi memang manusia (baca: penggunanya) memiliki kedua sisi tersebut.

Kembali kepada internet. Jika segala sesuatu yang kita lakukan dengan memanfaatkan internet itu adalah sesuatu yang sehat maka kebaikan yang mengikutinya. Bahkan, bukan hanya kebaikan, tapi sesuatu yang hebat. internet sehat bikin hebat, itu harapannya. Seperti apa kehebatan itu?

Jika kita tengah mencari tahu mengenai pengetahuan atau informasi kebutuhan hidup, maka akan lebih cepat, mudah, dan murah dengan bantuan internet. Kita tidak perlu melakukan beberapa percakapan telepon untuk mencari tiket pesawat dan penginapan, cukup mencari dan memesannya melalui internet. Demikian pula di saat kita mencari buku, peralatan elektronik, peralatan rumah tangga, atau bahkan melakukan transaksi perbankan seperti pembayaran tagihan listrik, telepon, tv kabel, atau melakukan transfer uang. Semua bisa dilakukan dari rumah atau kantor kita; atau dari tempat kita mudik. Bukankah itu hebat?

Namun demikian, sudah berapa persen masyarakat urban kita memanfaatkan internet? Seberapa banyak masyarakat urban kita yang percaya dengan transaksi keuangan atau pembelian barang melalui internet? Entah ini karena faktor kepercayaan atau faktor budaya, tetapi kaum urban kita masih lebih gemar berbelanja sambil jalan-jalan cuci mata. Bisa dibayangkan, kalau belanja melalui internet sudah membudaya dengan lebih luas, maka akan lebih efisien hidup kita. Bukankah itu hebat?

Namun kehebatan itu dapat diwujudkan jika dan hanya jika internet kita sehat. internet sehat itu artinya jalurnya sangat lebar, tapi cukup ekonomis. internet yang sehat itu artinya yang jalurnya tidak dipenuhi lalu lintas konten yang tidak perlu, seperti pornografi, misalnya. internet yang sehat itu artinya aman dari bahaya penyadapan/pembocoran data dan manipulasi data. internet sehat itu artinya menjangkau seluruh wilayah tanah air kita.

Jika hal-hal tersebut di atas dapat dipenuhi oleh para pemangku kepentingan di ranah perinternetan, maka tidak ada hasil yang akan kita dapatkan kecuali kebaikan dari internet yang bisa membawa kita pada kehebatan. internet yang sehat seperti di atas akan membuat kita menjadi masyarakat yang hebat. Bukan semata karena kita menjadi masyarakat yang melek teknologi. Namun, lebih dari itu, juga melek terhadap hal-hal yang baik dari sisi aturan, moral, dan etika.

Coba anda bayangkan, sebuah struktur internet di sebuah negara yang jalurnya super cepat, handal, dan murah. Namun tidak ada regulasi dan kebijakan yang memayunginya. Saya yakin, jalur internet seperti itu hanya akan menjadi surga bagi para penyedia jasa konten amoral. Struktur internet ini juga akan tergadai pada para kaum licik yang memanfaatkan kelemahan masyarakat.

Kemudian, anda bayangkan lagi, katakanlah jalur super cepat, handal, dan murah tadi telah dipayungi oleh seabreg regulasi dan kebijakan. Namun masyarakatnya adalah masyarakat yang tidak terdidik dengan baik; yang hanya memiliki kecerdasan tanpa keluhuran budi pekerti. Maka dijamin, yang akan terjadi pastilah seperti yang kita saksikan di film Tom & Jerry. Kucing dan tikus saling kejar-kejaran. Artinya penegakan regulasi dan kebijakannya akan selalu dicoba untuk diterobos atau diakali orang-orang berotak tapi miskin moral.

Jadi, yang betul-betul harus dilakukan dalam mentransformasi masyarakat kita menjadi masyarakat berbasis internet (dari brick and mortar community ke click community) adalah mempersiapkan teknologi dan pendidikan yang baik bagi masyarakat. Hal ini penting, karena dalam setiap implementasi sistem informasi berbasis teknologi informasi manapun, selalu ada tiga domain yang terlibat, yakni: teknologi, ekonomi, dan sosial. Jangan merasa siap hanya karena kita telah menguasai teknologi dan memiliki dana yang cukup untuk sebuah pengembangan masyarakat berbasis internet, jika masyarakatnya belum terdidik dengan baik.

Internet, media cetak, radio, atau televisi adalah media. Semua itu hanya alat. Kita adalah panglimanya. Jika kita jaga kesehatannya, maka resultannya adalah sesuatu yang hebat. Sebuah komunitas yang selalu menerima informasi yang baik dan benar. Sebuah komunitas yang selalu saling mengingatkan dengan santun. Sebuah komunitas yang bisa memperpendek jarak dan mengoptimalkan waktu dengan internet. Sehatnya internet ini bisa diwujudkan jika teknologi telah kita kuasai, dana telah tersedia, regulasi telah siap, dan masyarakat telah terdidik dengan baik. Jika sudah demikian, maka ‘internet sehat bikin hebat’ bukan lagi sebuah impian.

Out of Indonesia Gelar Kontes SEO



The Coat of Arms of Indonesia is called Garuda...


Di era globalisasi seperti sekarang ini, hubungan yang erat antara dunia bisnis dengan dunia internet memang tidak dapat dipisahkan dan mutlak dibutuhkan. Khususnya untuk industri furniture & handycraft. Salah satu jenis industri yang kini terus menggeliat dan berusaha untuk menunjukkan eksistensinya sebagai penghasil devisa bagi negara tersebut terus berbenah guna meningkatkan dan memajukan industri lokal di mata dunia internasional. Salah satu nya melalui medium ranah maya. Sektor ekspor khususnya furniture dan handicraft sangat berpotensi untuk meningkatkan taraf perekonomian rakyat dan mempunyai multiple effect yang sangat luas. Karena jenis usaha di sektor ini terkait langsung dengan banyak sektor lain yang mempengaruhi kehidupan rakyat.

Sebagai penetrasi pasar internasional sekaligus menstimulasi dunia online marketing dengan basis masyarakat sebagai motor penggerak ekspor di Indonesia, Out of Indonesia selaku online sourcing platform yang menghubungkan dengan lebih dari 120.000 suplier, menggagas sebuah SEO Game bertajuk  “Generate Export Indonesia with outofindonesia.com.”

Beberapa persyaratan yang diajukan oleh pihak penyelenggara antara lain berkaitan dengan teknik SEO, menggunakan bahasa Inggris sebagai content relevansi sesuai dengan target kata kunci,  backlink di setiap halaman, usia domain maksimal 8 tahun, tidak menggunakan nama domain dan subdomain yang sama dengan target kata kunci yang dilombakan dan melihat hasil SEO games “Out of Indonesia” di Google.com.

Untuk mengikuti kontes ini, para ekspertis dan profesional bisnis online serta internet marketer Indonesia dapat mendaftarkan dirinya mulai 26 April 2010 (jam 12.00 WIB) dan ditutup pada tanggal 26 Juli 2010 (jam 12.00 WIB) dengan target keyword “Indonesia Furniture Handicraft Wholesale Marketplace”. Pendaftaran tidak dipungut biaya dan terbuka bagi siapa saja. Pengumuman pemenang akan dihelat pada tanggal 27 Juli 2010.

Pemenang-pemenang dari SEO games “Out of Indonesia” bakal diganjar hadiah berupa uang tunai sebesar Rp. 8 juta dan penghargaan dari Kamar Dagang Indonesia (KADIN) untuk juara pertama, Rp. 6 juta plus penghargaan dari KADIN bagi pemenang kedua, penghargaan dan uang tunai hingga Rp. 4 juta untuk urutan 3, uang tunai senilai Rp. 2 juta dan penghargaan dari KADIN untuk juara ke 4.
Segera daftarkan diriAnda lewat http://contest.outofindonesia.com. Untuk keterangan tentang persyaratan lebih lanjut silahkan kunjungi http://contest.outofindonesia.com/aturan

Monetize Blog Sukses itu Bernama Sanat Kumara



Acintya_Bali


Saya kenal dengan pak Sanat (begitu biasa dipanggil) di Bali sekitar 5 tahun yang lalu. Beliau adalah salah satu pebisnis online tersukses di Indonesia, yang menggarap sektor tourism di Bali dan sebagian Jawa. Cara dan strateginya patut ditiru, beliau ngeblog dengan hati penuh kecintaan produknya yaitu tourism. Alhasil eksistensi internasional juga dia dapat, tanpa harus repot tradeshow sana sini. Low Budget High Impact!

Pak Sanat Mwnciptakan Layanan Online Sendiri Bisnisnya dengan Blogging sebagai media Online Branding Perusahaannya, yang berakibat efek domino yang sangat besar pada banyak orang di sekitarnya, yaitu semakin majunya tourism di Bali.

Saat ini mungkin yang sedang Anda pikirkan adalah: “Saya harus bagaimana seperti pak Sanat, sukses monetize blog”. Atau pikiran seperti ini sudah lama ada di benak Anda, tapi dengan mengesampingkan kondisi telah menjadi bagian dari komunitas online atau bisa dibilang Anda masih belum beranjak dari posisi semula. Atau bisa jadi, memang Anda telah menghasilkan uang online tapi masih menghindar untuk menghasilkan lebih banyak lagi. Belajar dari pak Sanat, ngeblog monetizing dan menciptakan layanan online untuk bisnisnya.

Anda dapat menjual hampir apa saja di internet. Jika ide menciptakan produk tangible atau layanan tidak menarik perhatian Anda, Anda dapat membangun sebuah bisnis penjualan advertising besar kepada site lain. Hanya ada satu yang harus diingat, dan ini dimana 99% dari keseluruhan penjual terjerumus – tidak pernah menciptakan produk atau servis baru dan kemudian mencoba untuk mencari tahu kepada siapa produk atau layanan ini akan dijual. Dan hal ini benar-benar suatu kemunduran, dan mungkin Anda telah menghabiskan banyak waktu serta uang Anda dalam proses ini.

Apa yang harus dikerjakan adalah menetapkan fokus pada pasar yang ada, temukan apa yang mereka ingin beli, dan kemudian buat sesuatu yang dapat memenuhi kebutuhan mereka. Setelah Anda dapat melakukan hal tersebut, dapat dengan mudah bagi Anda untuk membuat mereka tahu akan keberadaan Anda sekarang. Setelah Anda dapat menunjukkan keberadaan Anda dan terdapat permintaan akan yang Anda jual, produk atau layanan Anda akan dengan sendirinya terjual. Mengapa harus menghabiskan waktu meyakinkan orang-orang kalo mereka membutuhkan produk Anda disaat Anda dapat dengan mudah menciptakan dan menjual apa yang benar-benar mereka butuhkan.

Tidak setiap produk, layanan, atau site yang Anda buat akan menjadi pemenang, tetapi jika pendekatan pengembangan produk Anda mengikuti cara ini setidaknya akan ada perkembangan positif dalam usaha Anda. Jika Anda merasa hal ini terdengar terlalu sederhana, ya…karena memang begitu. Sebagian besar orang sepertinya kurang memahami konsep ini, dan ini sangat memalukan.Mereka jatuh cinta pada sebuah produk dan kemudian mencoba untuk menjualnya, tetapi semakin mereka melakukan itu semakin sulit akan dilakukan. Percayalah Anda tidak akan menjadi salah satu dari mereka.
Anda mencoba untuk tahu, atau berkeinginan untuk belajar, tentang segala sesuatu yang memang perlu diketahui mengenai industri spesifik Anda. Memang akan sangat keras untuk melakukannya jika Anda tidak benar-benar tulus, mungkin juga tidak akan ada kesenangan buat Anda.

Bukalah mata dan telinga. Ketika seseorang mengatakan “Harusnya terdapat cara yang lebih mudah untuk….” atau “Saya berharap ada cara untuk…” disitulah sebuah produk baru menanti untuk diciptakan. Carilah di search engine dan temukan site-site populer yang berhubungan dengan keahlian atau kesenangan Anda. Carilah produk dan layanan yang orang lain telah jual dengan sekses, temukan bagaimana mereka melakukannya, kemudian gabungkan dengan keunikan Anda dan ikuti kesuksesan mereka.

Pak Sanat menekankan tujuan dari para blogger adalah membangun basis pembaca (membangun traffic) dan berhati-hati atas kehilangan basis pembaca ini karena posting promosi yang kurang bagus (bad/excessive ads). Dengan begitu, bisnis online pak Sanat Kumara cukup melejit di tataran internasional. Fungsi fungsi social media dia gunakan sesuai dengan era social media saat ini. Unsur SEO juga dimasukkan. So? Anda masih bingung mencari figur sukses memonetizing Blog di Indonesia dengan layanan online sendiri?

Membangun brand produk lewat bloging dan social media (facebook, twitter, youtube) juga dilakukan dilakukan. Anda bisa lihat di blognya ini. Studi kasus ini harus Anda tiru, from zero to hero. Membuat layanan online sendiri dan efek domino bagi ekonomi di Bali. Masih banyak blogger kayak pak Sanat yang nati saya angkat satu satu.

Siapa siapa siapa?….;) tunggu next blogger sukses berikutnya.

Sekilas Pak Sanat Kumara:
I Gede Sanat Kumara, President and Founder
After graduating from Goethe Institute in Nurenberg, Germany, in 1981, I Gede Sanat Kumara went on to study Graphic Art and Marketing Design at Sydney College, Australia in 1984. Upon returning to Bali, he managed few hotels at Marketing Department and Travel Agent Business where he gained experiences. As of 1997 he brought together a team of internet technology and graphic design experts to establish ABL as a local leader in e-travel and online hotel reservation services.

How To Rank Well On 4 Major Search Engine?



Image representing Google as depicted in Crunc...


Salah satu pertanyaan yang kerap ditanyakan oleh pembaca dan klien adalah bagaimana caranya mengoptimalkan sebuah situs untuk memenuhi kebutuhan algoritma ke empat search engine besar seperti Google, Yahoo, MSN dan Ask jeeves? Kendati telah banyak perubahan yang terjadi di tatanan organic search engine selama enam bulan terakhir, namun cara pengoperasian mesin pencari masih tetap sama.

Pertanyaan ini merupakan refleksi dari ide dan gagasan webmaster yang menginginkan penempatan SEO di satu mesin pencari bisa berimbas pada top rank di search engine lainnya. Biasanya para   teknisi mengoptimasi situs agar berhasil masuk top rank di Google namun gagal di Yahoo, MSN dan Ask. Alternatifnya mereka kerap mengorbankan ranking tinggi di Google untuk mengejar peringkat terbaik di ke tiga search engine tersebut. Perbedaan cara kerja semua search engine di atas acap membuat bingung webmaster dan search marketer, khususnya saat menentukan cara optimasi terbaik untuk mendapat hasil top rank di ke empat mesin pencari. Teknik yang mungkin bisa bekerja di salah satu mesin pencari mungkin tidak berguna di mesin pencari lainnya. Pada beberapa kasus, teknik yang baik untuk old school engine seperti MSN dan Ask dan mungkin yang paling segar, Yahoo, merupakan kematian untuk Google.

Ada satu cara desain situs yang search engine friendly dan filosofi optimasi yang dapat bekerja dengan baik. Konten yang bagus, smart networking dan selalu konsisten. Situs yang memiliki konstruksi yang baik dan yang telah teroptimasi dengan sempurna bisa masuk top rank di semua mesin pencari besar. Hal ini membuktikan bahwa situs tersebut berguna dan memiliki informasi yang relefan. Meskipun sama-sama membagi informasi, namun ada banyak perbedaan di ke empat mesin pencari itu. Masing-masing search engine besar menggunakan agen spider unik yang dikenal sebagai Googlebot, Slurp (Yahoo/Inktomi), Teoma/Ask.com dan MSNbot yang menemukan informasi dengan cara mengikuti link dari dokumen ke dokumen di semua web. Spider didesain untuk me-revisit situs berbasis semi-reguler meskipun mereka lebih sering meng-hit index atau homepage) ketimbang page lainnya. Spider akan menggali lebih dalam untuk mencari perubahan pada internal dokumen berdasarkan perubahan di index atau homepage.

Setiap database pencarian memiliki karakter yang berbeda, dan yang lebih penting, masing-masing mesin memiliki algoritme sendiri untuk menyortir dan memberi kedudukan web document. Tahap pertama dalam SEO adalah mendapatkan informasi mengenai database tersebut. Situs wajib dibangun sedemikian rupa agar memudahkan proses pembacaan dan penyerapan informasi serta konten yang ada oleh si Spider. Sukses atau gagalnya kampanye optimasi multi-engine ditentukan oleh metode dan teknik yang digunakan. Sebelum mulai membangun konstruksi situs, sebaiknya Anda memperbanyak pengetahuan tentang off-site element apa yang dicari oleh search engine. Mengevaluasi dan memeriksa kontenadalah kunci awal untuk memulainya.

Faktor on-page biasanya dijumpai pada satu atau empat area, Titles, Tags, Text dan Structure. Sementara elemen off-page meliputi link, locality, search-user behaviour dan performa dari competing sites. Berikut breakdown thumbnail faktor penting yang akan dipertimbangkan oleh masing-masing search engine

Google: Incoming Links, On-page SEO, Site Design Spiderability, User analytics, Outgoing links, Inclusion in other Google indexes, Document Histories

Yahoo: On-page SEO, Links and Link Patterns, Site Design, User analytics, Inclusion in other Yahoo indexes, Document Footprints

Bing: On-page SEO, Site Design and Structure and Sipderability

Ask: On-page SEO, Site Design, Site Structure and Spiderability.

Karena Google menguasai lebih dari 50% traffic di search engine, maka pelaku SEO, webmaster dan search advertiser lebih menitikberatkan pada mesin pencari kreasi Larry Page dan Sergey Brin ini.

Ada beberapa tips yang bisa digunakan. Website baru mesti selalu memperkenalkan dirinya ke mesin pencari dengan berfokus pada konten. Terus menambahkan konten baru seiring berjalannya waktu adalah jalan terbaik untuk memberi makan search spider ketimbang memberikan mereka sebuah situs yang sudah penuh dengan informasi. Search engine, khususnya Yahoo dan Google, sangat mengapresiasi konten segar (baru) dan mereka bisa datang berulangkali ke situs setiap material baru ditambahkan. Pada akhirnya, pelatihan SEO yang baik akan diganjar  posisi terhormat di ke empat mesin pencari. Website yang baik dan dokumen yang berkualitas akan mampu ditempatkan pada mesin pencari tersebut di waktu yang bersamaan. Sudahkah Anda berlatih?

Bikin Website Pake Feng Shui



Feng shui symbol


INTERNET FENG SHUI
Feng shui (dibaca fung shway) adalah sistem China kuno dalam menata lingkungan sehingga memaksimalnya internal harmoni dan kebahagian bagi orang yang menggunakannya. Pada tahun 1990an orang timur menggunakannya sebagai prinsip menata ruang rumah dan kantor mereka. Ini mereka telah menyadari keuntungannya atau karena beberapa orang marketing yang menyadari bahwa mereka menjual sejumlah buku, cermin, dan air terjun. Mendapatkan income lebih dari dampak fengshui.Terlintas dalalm pikiran saya bahwa feng shui seharusnya bisa memberitahu kita bagaimana menciptakan ketertarikan dan harmonis dalam website. Jika orang China telah menemukannya pada beberapa prisip design untuk 5 ribu tahun lalu, kita seharusnya juga coba menggunakannya.

Aspek penting feng shui adalah “ch’i” – alur kekuatan hidurp yang masuk dan sekelilingnya yang digabungkan menjadi satu. Ch’I adalah energi yang mampu mengalir dengan lancar jika Anda memiliki lingkungan yang positif – fengshui yang baik. Ketika Ch’i terhambat, maka Anda akan mendapatkan bad fengshui.

Fengshui dalam hal web design meliputi penataan webpage dan pengalaman user dalam menavigasi seluruh website, dimana akan memaksimalkan alur positif ch’i.

Cahaya & Warna
Terang, page yang bersih akan membawa ch’i yang baik. Warna gelap pada page akan membawa ch’i yang jelek.
Penggunaan penebalan warna adalah baik, dan menstimulus alur ch’i. Putih dan biru mewakili udara dan air, yang dimana adalah perpaduan yang baik, meskipun mengunakan imaginasi penebalan warna juga akan menimbulkan ch’i positif. Kurangnya titik warna atau kombinasi warna yang “blur” tidak akan efektif. Grafik seharusnya bersih dan terbentuk rapi. Pewarnaan yang rumit yang terbentuk dari komperensif adalah fengshui yang buruk.

Kehidupan dan Pergerakan
Kehidupan dan pergerakan bisa digunakan untuk mengisi ruang yang terhambat atau menerobos hambatan sehingga membentuk garis lurus. Dalam hal interior design ini bisa berarti menaruh tanaman di sudut ruang, atau aquarium ikan untuk mengatasi kejenuhan tembok. Pada website , ini juga bisa berarti tambahan dari beberpa hal yang nyaman seperti gambar natural. Hal ini tidak berarti bahwa anda harus menambahkan beberapa animasi GIF. Dari persepsi saya, ini adalah Chi yang jelek. Anda akan melihat banyaknya halaman ”NewMediaStudies” yang berkembang dengan menambahkan refleksi yang nyaman akan dunia secara natural, dan menarik perhatian dari sisi natural layar browser. Positif ch’i hanyalah mengalir disekitar page tersebut.

Kediaman
Bisa dikatakan bahwa aliran ch’i bisa menjadi sangat cepat, dan Anda membutuhkan tempat untuk menampungnya, atau titik penting dimana dapat mengangkat ruang tersebut. Pada website, hal ini bisa terdapat dalam form dengan logo area yang muncul pada setiap halaman dan juga termaksuk elemen navigasi.

Kemudahan
Masukkan website Anda dengan sejumlah “multimedia gimmick” dan Anda akan mendapatkan putaran ch’I yang dasyat dimana hal ini bukanlah hal yang baik. Sederhana, device yang menenangkan akan lebih baik.

Garis Lurus
Website sejauh ini terdiri dari banyak garis lurus. Ch’i tidak dapat mengalir dengan lancar pada halaman sekitarnya, dan respond user akan tampilan yang terus mengulang akan membuat semua ch’i menjadi lebih berat. Jumlah site dengan bar turun di sisi kiri dan bar panjang diatas adalah ch’i yang bagus. Semua sudut dan sisi kanan membawa Anda ke ch’i yang jelek.

Sehingga terobos garis lurus dan tambahkan lengkungan dari sisi elemen design. Platform yang berbasis vektor dari Macromedia flash mendukung lengkungan image dan ini akan memberikan ch’i yang postif.

Navigasi
User harus bisa menemukannya dengan mudah dan spontan berjalan disekitar website Anda. Jika mereka merasa bahwa mereka telah mencapai titik akhir, sehingga mereka harus menggunakan tombol ”back” untuk keluar, maka Anda memiliki terminal chi’i yang terhambat. Jika user dapat bergerak dengan mudah melalui page Anda, maka itulah ch’i yang terbaik.

Cara lain meningkatkan Feng shui website Anda.
  1. Pastikan mempunyai ruang masuk yang menarik – layar ’splash” dan halaman main menu
  2. Hindari menggunakan ISP yang mempunyai sejarah buruk – contoh, satu ISP yang menghosting beberapa site yang gagal. Ini akan menciptakan fengshui yang buruk meskipun, secara mata rasional, ISP tidak bertanggung jawab atas kegagalan tersebut.
  3. Jangan menjejerkan semua elemen berhadapan dengan sisi layar
  4. Ch’i meningkat dalam lingkungan harmonis dan nyaman. Design website yang kelihatan seperti bisnis yang tidak memberikan tekanan dan sirkulasi sehat ch’i.
  5. Hanya beberapa jumlah kecil dari link yang terpilih dengan hati-hati. Daftar link yang panjang adalah tidak menarik penampilan, dan ch’i sering kali terlepas dari mereka.
  6. Perusahaan yang berbeda adalah mencoba membuat hubungan standard industri yang akan membawa musik, sejumlah kecil file ke website. Ini mungkin baik untuk fengshui website, karena musik yang menenangkan sebagai background akan meningkatkan alirnya air, yang juga meningkatkan aliran ch’i yang positif.

Monggo dicoba, nggak juga gak papa :D